Hi, Nice to meet you!

A Lucky and Proud Mom of "RAKA PUTRA BUMI" (GDD & agenesis corpus callosum diagnose) | Freelance as Fashion Stylist | Cappucino Lover | I am a Cancer sign
YUNITA

What Read Next

[REVIEW]: BRODO VULCAN CLASSIC HI BLACK WS


Siapa penggemar sneakers??? Saya termasuk soalnya. Walaupun sneakers nggak senyaman running shoes, saya tetep cinta sama desain dan bentuknya. Sungguhlah kalau uang saya nggak habis-habis, semua sepatu converse yang desainnya lucu bisa saya beli semua 😂😂😂


Kalian tahu nggak kalau sekarang brand sepatu lokal Indonesia juga udah mulai banyak ngeluarin sepatu model sneakers yang nggak kalah kece loh. Salah satu brand favourite saya dan GB juga akhirnya ngeluarin produk sneakers. BRODO YES LOVE BRODO...Sebenarnya udah lumayan lama dia ngeluarinnya. Cuma saya aja yang baru kesempatan untuk beli dengan harga diskon pula kemarin. Niat hati beli untuk diri sendiri, ujung-ujungnya jadi beliin GB karena ukuran 38-nya pada sold out. Terutama sepatu yang warnanya memang banyak diincar 😭😭


This is the sneakers i really love..

BRODO Vulcan Classic Hi Off White WS sepatu buatan lokal yang hits dan keren. Tidak kalah dengan merk sepatu ternama
BRODO Vulcan Classic Hi Off White WS

Cakep kan? CAKEP KAN? HOW CAN I NOT LOVE THIS SHOES!!!


Sepatu BRODO Series Vulcan ini, mereka ciptakan untuk menghidupkan kembali moment nostalgia kita saat memakai sepatu kanvas hitam yang dahulu kala diwajibkan di tiap sekolah. Sepatu yang nggak bakal kita ganti baru sebelum compang camping, entah karena lem pinggirannya udah kebuka atau bolong bagian depannya saking lasaknya itu kaki waktu main di sekolah 😅😅


Sepatu BRODO ini sama seperti kebanyakan sepatu sneakers pada umumnya, dibuat dengan teknik vulcanized/vulkanisasi. Teknik dimana sol luar sepatu diciptakannya ketika karet sol masih lembut dan ditempel melingkar mengikuti bentuk sepatu. Jadi menempel gitu aja tanpa jahitan setelah itu dimasukkan ke oven panas. Ngeri juga iya ternyata pembuatannya. Saya mikirnya ini karet cuma ditempel biasa loh setelah dicetak bentuk begitu. Pemikiran saya salah ternyata hahaha.


BRODO Vulcan Classic Hi Off White WS sepatu buatan lokal yang hits dan keren. Tidak kalah dengan merk sepatu ternama
Technical Drawing BRODO Vulcan Series

BRODO ini, punya ciri khas sendiri yang terdapat pada solnya. Mereka namakan solnya dengan sebutan "Dagu Thanos" 😆😆 Iya sih masuk akal hahaha...Sol depannya tebal macam dagu Thanos yang ada potongan-potongannya gitu. Eh gimana sih bahasanya hahaha.


Dagu Thanos hahaha iya juga kan iya

SPESIFIKASI PRODUK

* Premium canvas 10 oz

* Soft twill canvas lining

* Faux leather quarter patch with print logo

* Metal eyelet

* Soft cotton lace

* Comfy cut EVA insole with heel arch padding

* Rubber Foxing midsole

* Rubber Outsole


11-12 lah iya sama sneakers merek lainnya kalau spesifikasinya. Tapi kalau untuk desain, BRODO nggak kalah kece sama sneakers ternama itu kan? Oh iya, untuk size chart, BRODO punya dari size 36-46. Ok gak tuh? Jarang loh Brand lokal yang menyediakan sampai size 46. Mereka juga siapin fitting guide sendiri yang bisa kalian print, supaya kalian nggak salah pilih ukuran. Tiap series beda fitting guide-nya iya guys dan udah ada penjelasan gambarnya kok di situ.


Sepatu BRODO yang GB beli itu, Series Vulcan Classic Hi Black WS. Baru banget dateng tadi siang. Pengiriman mereka terbilang cepat loh. Udah 2x GB beli BRODO selalu cepat pengirimannya.


Neh series vulcan yang GB beli,


BRODO Vulcan Classic Hi Off White WS sepatu buatan lokal yang hits dan keren. Tidak kalah dengan merk sepatu ternama


Menurut GB, Ini sepatu lebih enak dari sneakers merk ternama. lebih empuk dan enak dipakai. Mohon maaf neh iya saya jelasin hahahaha, dia nyobanya sampe loncat-locat 😑😑 Nggak paham tujuannya apa.

Alhamdulillah kalau nyaman mah. Jadi next tinggal saya yang beli BRODO Vulcan yang warna off white 😖😖 Saya berharap BRODO bisa ngeluarin series boots ukuran wanita juga. Karena bentuk boots-nya juga keren-keren guys. 

Jangan lupa kalau pada suka BRODO punya sepatu, sering-sering cek instagramnya. Siapa tahu mereka lagi pas ada diskon, jadi bisa tetep stylish tanpa bikin dompet meringis 😝😝😝 hehehe. 


Thank you iya udah mau baca blog saya kali ini. See you next blog 💋💋💋



...






Comments

  1. Suamiku penggemar Brodo, dulu kukira bukan buatan lokal loh mba haha secara model dan kualitas emang bagus ya brodo

    ReplyDelete
    Replies
    1. hehehe kece banget soalnya jdi gak nyangka. Alhamdulillah bgt iya mbak, sekarang udah banyak buatan lokal bagus.
      Thank you udah komentar di blog aku mbak...

      Delete

Post a Comment

Contact Form

Name

Email *

Message *